Belum Sentuh 100 Persen, Dinkes Sleman Kebut Vaksinasi Anak Dosis Kedua

Dinas Kesehatan Kabupaten Sleman mencatat hingga saat ini vaksinasi anak dosis kedua belum menyentuh angka 100 persen. Data terakhir, vaksinasi anak dosis kedua di Kabupaten Sleman baru menyentuh 90,46 persen. Sementara dosis pertama telah mencapai 103,10 persen.

Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular (P2P) Dinas Kesehatan Kabupaten SlemannKhamidah Yuliati mengatakan ada beberapa penyebab. Mulai dari banyak anak yang sakit, hingga belum adanya informasi lanjutan mengenai gelaran vaksinasi anak dosis kedua.

Untuk itu, berbagai upaya dia tempuh untuk meningkatkan capaian vaksinasi anak terutama dosis kedua. Diantaranya, menyiapkan sentra vaksinasi yakni di Sleman City Hall. Masyarakat dapat mengakses vaksinasi tiap akhir pekan baik untuk dosis satu, dua, maupun booster.

“Untuk targetnya ya 100 persen, tapi kemungkinan ada anak yang dosis dua kemarin dia sakit dan belum ada info lagi. Meskipun pada saat kami buka vaksin booster di sentra-sentra vaksin sebenarnya mau dosis satu atau dosis dua datang itu juga akan kami layani,” jelasnya saat ditemui di Lapangan Pemda Sleman, Jumat (20/5).

Tak hanya menyiapkan vaksin anak, Yuli mengaku pihaknya juga melakukan koordinasi dengan Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Sleman. Hal ini terkait dengan penyelenggaraan vaksinasi di tingkat sekolah-sekolah.

Pihaknya sudah berkoordinasi secara intens dengan Dinas Pendidikan Sleman. Untuk kemudian menindaklanjuti ke sekolah-sekolah. Tepatnya yang menjadi wewenang di wilayah Kabupaten Sleman.

“Kami tidak langsung dari kami karena di bawah kewenangan Disdik. Bagi yang belum, sebenarnya sudah kami infokan kepada Kepala Disdik untuk bisa langsung datang ke SCH. Kami masih buka sampai hari ini, di akhir pekan. Jadi, tidak harus mengganggu waktu sekolahnya,” katanya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *